Instagram adalah salah satu channel terbaik untuk digital marketing. Karena 72,02% audiens memutuskan untuk membeli sebuah produk setelah ramai di Instagram. Jadi tugas Anda sebagai digital marketer adalah membuat desain feed instagram agar lebih ramai dengan mendapat banyak followers.
Tips Desain Feed Instagram
Desain feed instagram memang tidak ada standar bakunya. Semua kembali pada selera masing-masing pemilik akun. Tapi jika tujuannya adalah untuk sosial media marketing, sebaiknya ikuti beberapa tips desain instagram ini agar lebih menjual :
1. Gunakan Warna yang Konsisten
Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan warna yang konsisten. Yaitu warna yang sesuai dengan warna brand. Misalkan warna brand menggunakan hijau muda. Pastikan semua postingan foto di Instagram menggunakan warna hijau muda. Konsistensi warna ini bertujuan untuk mempermudah audiens mengingat brand tersebut.
Anda bisa menggunakan fitur edit foto bawaan pada instagram untuk menampilkan warna yang sama pada setiap foto. Atau juga bisa menggunakan aplikasi edit foto pihak ketiga seperti lightroom, Snapseed, atau VSCO.
2. Menentukan Konsep Feed Instagram
Konsep foto yang berbeda membuat tampilan feed menjadi berantakan dan kurang menarik. Oleh sebab itu, ada baiknya Anda menentukan konsep feed instagram sesuai dengan brand dan produk.
Misalkan bisnis Anda adalah toko kue dan bakery. Pastikan semua postingan foto hanya berisi foto seputar kue atau toko kue. Jangan ada foto lain yang tidak relevan. Misalkan foto binatang kesayangan, foto Anda saat traveling, foto anak, foto keluarga, atau foto lain yang tidak ada hubungannya.
3. Gunakan Foto Terbaik
Meski memang ada fitur edit foto pada instagram, bukan berarti Anda bisa memposting foto sembarangan. Gunakan foto terbaik untuk desain feed instagram. Seperti foto dengan pose yang menarik, pencahayaan dengan kualitas baik, dan sudut pandang paling pas.
Kenapa? Karena foto pada feed instagram merupakan representasi dari produk yang Anda tawarkan. Semakin baik foto pada postingan, semakin baik pula citra dan kredibilitas perusahaan di mata audiens.
4. Mengatur Tata Letak Foto
Selain tidak enak dilihat, feed instagram yang berantakan akan membuat Anda kesulitan saat ingin mencari sebuah foto. Jadi perhitungkan terkait tata letak foto. Sebelum mengunggahnya di media sosial, tidak ada salahnya menggunakan fitur pratinjau untuk melihat tampilan feednya.
Jangan lupa atur tata letak foto agar feed terlihat rapi, tidak berantakan, dan tidak terlihat kacau. Dengan cara seperti ini audiens akan lebih nyaman berlama-lama eksplorasi akun instagram marketing Anda.
5. Perhatikan Background dan Border Foto
Background memang akan mempercantik tampilan foto. Tapi cobalah jangan menggunakan background yang terlalu berlebihan. Karena itu akan mengaburkan foto utama. Visitors justru akan lebih fokus melihat background daripada melihat foto utama.
Oleh sebab itu, gunakan background yang sederhana saja. Tujuannya adalah agar foto terlihat lebih menonjol dan menjadi perhatian utama pengunjung. Seperti background polos dengan warna yang kontras. Atau jika ingin background dengan warna senada, bisa memilih warna yang lebih cerah atau muda.
Dan satu lagi. Agar foto terlihat lebih konsisten, jangan lupa menggunakan border yang sama. Karena konsistensi foto akan mempermudah audiens mengenal dan mengingat brand Anda.
Bagaimana? Ternyata desain feed instagram marketing tidak terlalu sulit, bukan? Anda bisa mencoba menerapkan ini agar instagram marketing lebih berestetika, memiliki lebih banyak followers dengan konversi paling maksimal. Dan jangan lupa, agar desain feed instagram mempunyai efek positif ada baiknya lakukan riset terlebih dahulu sebelum ke tahap ini.