Bukan tanpa alasan affiliate marketing semakin marak akhir-akhir ini. Dan karenanya tak mengherankan juga bila tools untuk membantu strategi tersebut menjadi sangat dicari. Misalnya saja plugin wordpress Salesloo yang belakangan sedang trending.
Demandsage, misalnya, menyebut bahwa per tahun 2023 total affiliate marketing di Amerika Serikat berkisar di angka 17 milyar US dollar. Berikutnya, temuan yang lain mengindikasikan bahwa 16% penjualan ternyata dihasilkan dari pihak afiliator.
Menarik sekali bukan? Meski demikian, sebagaimana berbagai strategi marketing pada umumnya, metode ini pun bukan tanpa tantangan dan kesulitan. Oleh sebab itulah, di kesempatan ini saya ingin sedikit berbagi review tentang salah satu plugin terbaik untuk membantu strategi marketing tersebut.
Apa itu Salesloo?
Ringkasnya, saya akan menyebut Salesloo sebagai plugin WordPress yang didesain untuk membantu kita menjalankan program afiliasi. Dengan plugin ini, ada banyak fitur yang bisa mempermudah pekerjaan.
Contoh, Anda merupakan seorang pebisnis UMKM yang baru di dunia digital. Anda ingin mencoba memperkenalkan brand dengan cara membuka program afiliasi. Sebab berdasarkan riset di lapangan, ternyata program afiliasi memang sudah jadi andalan para pebisnis dalam meningkatkan brand awareness.
Namun, ketika strategi sudah mulai berjalan, barulah Anda menyadari betapa rumitnya mengerjakan program tersebut secara manual. Anda seringkali menghabiskan waktu berjam-jam menghitung komisi sampai mengidentifikasi ID-ID afiliator yang terlibat.
Dalam kondisi seperti inilah, Salesloo dapat diandalkan. Plugin ini cukup dipasang di WordPress untuk selanjutnya akan bekerja secara otomatis dengan berbagai fiturnya membantu pekerjaan kita. Prinsipnya sangat sederhana, namun efek bantuannya terasa luar biasa.
Apa Saja yang Didapat?
Ada setidaknya 3 fungsi utama yang bisa didapatkan dengan plugin ini. Saya akan coba menjelaskan berdasarkan pengalaman pribadi.
1. Fitur Launching Produk dengan Program Afiliasi
Dengan fitur ini, Anda dengan mudah bisa me-launching produk di website yang dimiliki. Produk j sudah bisa langsung dijual dengan fitur order online yang sangat profesional. Berikut ini gambaran laman checkout-nya.
Tampilan seperti itulah yang nantinya bisa Anda dapatkan. Pengguna bisa memilih metode pembayaran, memasukkan kupon khusus, hingga mendapatkan rangkuman atau summary jumlah harga yang harus dibayar. Bila dirasa bagus, mereka bisa langsung checkout saat itu juga.
Selain itu, terdapat pula affiliate program yang bisa dimanfaatkan siapapun yang tertarik. Jadi, Anda tak perlu repot-repot mengarahkan mereka yang memang ingin menjadi affiliator.
2. Fitur Jual Produk dengan Lisensi PLR
Selain cocok bagi pemilik usaha jual beli konvensional, plugin WordPress ini juga bisa diandalkan untuk mereka yang ingin memiliki reseller. Dengan Salesloo, seorang reseller dapat menjual ulang aneka produk dengan lisensi PLR. Lisensi PLR sendiri, sebagaimana yang diketahui adalah lisensi di mana pembeli bisa menjual ulang dengan re-brand atau merek yang berbeda.
3. Fitur Jual Kelas Online
Terakhir, ada juga fitur tambahan bagi yang ingin membuka kelas online. Fitur ini akan sangat cocok bagi Anda yang bekerja sebagai pembicara, coach, atau trainer. Sekiranya perusahaan Anda ingin membuka kelas online pun, fitur ini dapat dimanfaatkan.
Yang menarik, fitur ini sudah terintegrasi dengan plugin tersebut tanpa Anda harus membayar lagi. Addon tutor gratis seakan menjadi bonus yang sangat sulit ditolak dari plugin WordPress ini.
Apa Saja Kelebihan Salesloo?
Sebagaimana berbagai produk pada umumnya, plugin ini pun memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Namun menurut saya, kekurangannya cukup minor dan bisa diabaikan. Apalagi, kekurangan-kekurangan tersebut dengan mudah dikompensasi dengan berbagai keunggulan plugin tersebut. Misalnya:
1. Mudah Digunakan dan Ringan untuk Reseller dan Affiliasi
Plugin ini dibuat supaya tetap ringan dan mudah digunakan. Menjalankan program afiliasi hingga reseller pun tak akan memberatkan website dan melelahkan pengelolanya. Jadi strategi marketing yang lain tak akan terabaikan berkat plugin ini.
2. Pengelolaan Ribuan Member tanpa Batas
Salesloo bukan plugin abal-abal yang serba terbatas. Tools ini dapat digunakan untuk menampung jumlah member affiliate sebanyak-banyaknya. Anda punya 500 afiliator? Atau 1000? Atau lebih dari itu? Tak masalah sama sekali. Berdasarkan pengalaman, plugin ini tak akan bermasalah meski jumlah afiliator membludak.
3. Jaminan Refund
Terakhir, plugin ini juga dibuat oleh tim dengan kredibilitas yang sangat baik. Sebab mereka menjanjikan refund bila plugin tak bekerja dengan semestinya. Menurut saya, hal seperti ini krusial karena tak sedikit penjual plugin di dunia maya yang tidak bertanggung jawab sama sekali.
Bagaimana Menggunakannya?
Salesloo sangat mudah digunakan. Bila Anda memiliki blog WordPress, Anda tinggal memasangnya seperti plugin lain pada umumnya. Hal-hal lain yang perlu diperhatikan terkait penggunaan tool tersebut adalah:
- Update. Tim developer akan melakukan update sekiranya banyak pengguna yang meminta. Jadi jangan sampai tidak mengikuti adanya update-update terbaru yang pastinya akan membuat produk ini lebih canggih.
- Tutorial. Selain mendapatkan file pluginnya, pembeli juga akan dibekali dengan tutorial. Bila bingung, selain bertanya ke CS, pengguna dapat membaca tutorial tersebut untuk memandu penggunaan plugin ini.
Siapa yang Saya Rekomendasikan untuk Menggunakan Salesloo?
Pertama, saya akan merekomendasikan produk ini untuk mereka yang ingin mengembangkan usahanya dengan affiliate marketing. Sebenarnya terdapat banyak plugin marketing di lapangan. Namun yang paling ideal untuk affiliate marketing adalah tool ini.
Baik perusahaan besar maupun kecil akan terbantu dengan produk plugin WordPress tersebut. Terlebih lagi bagi pelaku usaha mikro dan menengah yang sudah pasti akan kesulitan bila harus mengelola program afiliasinya secara manual.
Kedua, saya akan merekomendasikan produk ini untuk mereka yang membuka jasa reseller. Sama seperti program affiliate, program reselling juga merupakan symbiosis mutalisme antara penjual utama dan penjual kedua.
Berapa Harga Salesloo?
Bukan hal yang murah untuk menyewa jasa pembuatan halaman hingga fitur kelas online. Terkadang saya bahkan harus menghabiskan jutaan rupiah untuk kualitas plugin yang biasa saja.
Karena itulah, ketika melihat tawaran plugin affiliator ini, saya merasa sangat tertarik. Apalagi kualitasnya memang bagus. Harganya sendiri jelas lebih murah dibanding harus menyewa jasa orang lain.
Untuk saat ini sendiri, harga normal tool tersebut hanya di kisaran Rp. 998.000,-. Mau lebih murah lagi? Ada flashsale yang berlaku dalam jumlah terbatas. Bila beruntung, Anda dapat menikmati produk ini hanya dengan Rp. 449.000,- saja seperti saya. Namun tentu saja Anda harus cepat-cepat memesan sebelum di-order oleh orang lain.
Simpulan
Salesloo adalah plugin WordPress yang sangat bermanfaat untuk strategi marketing. Plugin ini dapat membantu menyediakan halaman dan aneka fitur untuk affiliator, penjualan, dan reseller.
Secara umum, pengalaman saya dengan tool ini sangat baik. Saya merasa mendapatkan banyak manfaat dengan plugin tersebut. Padahal harganya terhitung murah dibanding produk serupa lainnya.
Terdapat beberapa kekurangan yang harus diantisipasi, namun poin-poin kelebihannya jauh lebih banyak. Karena itulah, saya sangat merekomendasikan Salesloo untuk mereka yang ingin mengembangkan bisnisnya atau memang bekerja di bagian marketing online. Tool ini akan sangat membantu Anda untuk menyukseskan program affiliate marketing.